Jumat, 20 Januari 2012

BAHASA INDONESIA(Mengurutkan Gambar)

Ini adalah salah satu contoh kegiatan mengurutkan gambar sesuai dengan cerita yang ada. Setelah membaca cerita, saya minta anak-anak untuk mengurutkan nomor yang ada pada gambar. Hasilnya bisa dilihat di kolase foto ini.
Aisya dan Danish memberikan urutan yang berbeda, kemudian kita melihat sama-sama siapa yang urutan nomornya sesuai dengan kunci jawaban yang disediakan di halaman akhir buku ini. Keduanya sama-sama salah menempatkan satu gambar yaitu gambar yang bernomor 1, sisa gambar sudah benar urutannya. Good job! :)
Hmmmm……menarik sekali kegiatan ini, seperti biasa saya mulai penasaran untuk berselancar mencari link-link yang berhubungan dengan story sequencing, akhirnya ketemu beberapa tautan yang lumayan bagus untuk dipakai:
1. Story Picture Sequencing: dalam website ini diberikan banyak contoh gambar bagus yang bisa digunakan untuk membuat cerita dengan mengurutkan gambar-gambar tersebut.
2. Story Sequencing: ada banyak kartu bergambar dengan tema-tema tertentu. Dijelaskan juga dengan detail aturan permainannya. Anak-anak bisa menyusun bebas kartu yang ada sesuai dengan logika mereka kemudian membuat cerita atau sebaliknya anak-anak menyusun gambar setelah mendengarkan cerita yang disediakan di setiap tema.
Kegiatan ini sangat menyenangkan, selamat mencoba! ^_^

0 komentar:

Posting Komentar

 
Yuyun widyaningsih Blogger Template by Ipietoon Blogger Template