Rabu, 19 Februari 2020

Tema 6 sub 4 pembelajaran 2

Pembelajaran 2
Hari/Tanggal:19-02-2020

Tujuan Pembelajaran :
1. Dengan mengamati gambar, siswa dapat menjelaskan gerak tolakan, melayang dan mendarat yang dapat dilakukan dalam aktivitas senam lantai dengan tepat.
2. Dengan mengamati gambar, siswa dapat mempraktikkan gerak tolakan, melayang, dan mendarat dalam aktivitas senam lantai dengan benar. 3. Setelah membaca teks, siswa dapat menyebutkan ungkapan pemberitahuan dengan tepat.
4. Setelah memahami ungkapan pemberitahuan, siswa dapat membuat kalimat ungkapan pemberitahuan dengan tepat.
5. Dengan menyimpulkan apa yang telah mereka pelajari hari ini, siswa dapat bersyukur dan memiliki pemahaman akan keberadaannya sebagai makhluk Tuhan yang saling membutuhkan satu sama lain dan perlu memiliki sikap saling menghargai, peduli, jujur, santun, dan bertanggung jawab.

Materi Pembelajaran
• Mengamati gerakan ayam
• Menirukan gerakan ayam
• Membaca teks percakapan
• Mengamati teks percakapan
• Menentukan kalimat pemberitahuan atau bukan kalimat pemberitahuan
• Membuat kalimat pemberitahuan

Udara terasa sejuk.
Beni berkunjung ke rumah Edo.
Edo memiliki banyak ayam.
Lingkungan sekitar rumah Edo bersih.
Keluarga Edo selalu menjaga kebersihan.
Mereka memiliki kandang ayam yang besar.
Ayam-ayam itu tidak mengganggu tetangga Edo.
Beni dan Edo mengamati gerakan ayam.
Ada yang berjalan, berlari, dan meloncat.
Saat meloncat, ayam bertolak, melayang, dan mendarat.
Tuliskan gerakan ayam di bawah gambar.


        

…………………                         ………………….             
                           


  

  …………………               ………………….                    …………………..


Beni pulang ke rumah.
Ayah mengajaknya bercakap-cakap.
Bacalah percakapan berikut.
Ayah : Dari mana, Beni?
Beni : Dari rumah Edo, ayah.
Edo memelihara banyak ayam di rumahnya.
Ayah : Kita boleh memelihara hewan. Hewan peliharaan tidak boleh mengganggu
tetangga. Kita harus menjaga lingkungan bersama-sama.
Beni : Edo memiliki kandang besar. Kandang dibersihkan setiap hari.
Ayah : Hewan adalah makhluk Tuhan. Kita wajib merawatnya. Cucilah tanganmu. Di meja ada
pisang rebus.
Beni : Terima kasih, ayah.
Ayah : Jangan lupa cuci tanganmu sesudah makan.
Beni : Baik ayah.


 











Amati percakapan Beni dan ayahnya.
Manakah ungkapan yang memberitahukan sesuatu?
Beri tanda √ jika ungkapan pemberitahuan.
Beri tanda × jika bukan ungkapan pemberitahuan.
 

            







Buatlah lima kalimat tentang Edo.
Gunakan kata-katamu sendiri.
1. _____________________________________________
2. _____________________________________________
3. _____________________________________________
4. _____________________________________________
5

0 komentar:

Posting Komentar

RABU,22 MEI 2024 (TEMATIK)

SD AL AZHAR 2 BANDAR LAMPUNG   Tema 8                   : Praja Muda Karana Subtema 4              : Aku  Suka Berkarya Pembelajaran        ...

 
Yuyun widyaningsih Blogger Template by Ipietoon Blogger Template