Selasa, 20 Agustus 2024

SELASA ,20 AGUSTUS 2024( MATEMATIKA dan SENI RUPA



SD AL AZHAR 2 BANDAR LAMPUNG 
GURU KELAS 2 C
YUYUN WIDYANINGSIH ,S.Pd


Bilangan

Peserta didik menunjukkan pemahaman dan memiliki intuisi bilangan (number sense) pada bilangan cacah sampai 100.

Peserta didik membaca, menulis, menentukan nilai tempat, membandingkan, mengurutkan, serta melakukan komposisi (menyusun) dan dekomposisi (mengurai) bilangan.

Tujuan Pembelajaran :

Peserta didik mampu memahami dan menghitung penjumlahan dengan menggunakan bentuk puluhan

Video Pembelajaran :


Misalnya, nih, Anton sedang bermain kelereng dengan teman-temannya. Sebelum bermain, Anton udah pegang 10 kelereng. Kemudian, Anton ingin beli kelereng dulu di toko sebanyak 5 kelereng.

Kira-kira berapa kelereng yang Anton pegang? 10 kelereng + 5 kelereng= 15 kelereng. Yap, Anton punya 15 kelereng saat ini.

Anton pun berangkat bermain kelereng bersama teman-temannya. Saat bermain, tampaknya Anton kalah dari temannya dan memberikan 7 kelereng kepadanya.

Nah  sekarang berapa jumlah kelereng yang Anton miliki? 15 kelereng – 7 kelereng= 8 kelereng. Supaya mudah, Bapak/Ibu juga bisa mempraktikkannya secara langsung dengan membeli 15 kelereng. Lalu, setelah itu ambil 7 kelereng dan minta siswa untuk menghitung sisa kelerengnya.

Seni Rupa

Elemen : Mengalami (Experiencing)

Peserta didik memahami unsur rupa di lingkungan sekitarnya dan  menyimpulkan hasil pemahaman atas dua unsur rupa.

Tujuan Pembelajaran : 

Peserta didik membuat karya seni rupa menggunakan hasil pengamatannya terhadap lingkungan sekitar, menggunakan unsur garis, bentuk dan atau warna

Alur Tujuan Pembeelajaran : 

1.     Melalui kegiatan mengamati peserta didik dapat memahami unsur garis pada seni rupa dua dimensi

Pengertian Garis

Garis adalah gabungan dari sejumlah titik yang sejajar dan memiliki ukuran yang sama. Garis itu sendiri memiliki dimensi yang bentuknya memanjang dan memiliki arah. Bisa pendek, tebal, panjang, halus, bergelombang, lurus, melengkung dan sebagainya. Apa yang telah menjadi ukuran garis maupun untuk garis itu sendiri tidak ditandai oleh sentimentalitas.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), garis adalah coretan panjang (lurus, bengkok, atau lengkung).Namun, menggunakan ukuran yang bersifat relatif, yang dimaksud dengan ukuran bersifat relatif. Yang dimaksud dengan ukuran relatif meliputi tinggi, rendah, panjang, pendek, besar, tebal, kecil, dan juga tipis. Adapun arah garis ada tiga macam yaitu horizontal, vertikal dan juga diagonal.

Macam - Macam Garis 


latihan Soal

1. 15 + 20 = ....

2. 18 + 31 = ...

3. 27 + 22 =...

4. 35 + 23 =...

5. 42 + 12 =...


PEMBAHASAN SOAL
Refleksi /Kesimulan Pembelajaran hari ini
Matematika
Berdasarkan hasil pembelajaran hari ini dapat diketahui bahwa hampir semua peserta didik sudah mampu memahami materi tentang menjumlahkan dua atau lebih bilangan tanpa menggunakn metode menyimpan akan tetapi masih ada beberapa siswa yg belum memahami ketika menggunakan cara bersusun panjang.
Untuk mengatasi hal tersebut guru menjelaskan ulang bagaimana cara mengerjakan dengan cara bersusun panjang.

Seni Rupa
Berdasarkan hasil pembelajaran hari ini dapat diketahui bahwa semua peserta didik sudah mampu memahami materi tentang unsur rupa garis pada karya seni rupa. Sehingga Guru akan melanjutkan materi pembelajaran berikutnya.










 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Yuyun widyaningsih Blogger Template by Ipietoon Blogger Template